Ronaldo kabarnya tidak terlalu betah di Madrid. Mantan kekasih Irina Shayk itu kecewa dengan keputusan manajemen Madrid memakai jasa Rafael Benitez sebagai pelatih.
MU siap mengeluarkan dana besar demi memulangkan Ronaldo. Mereka berharap kehadiran Ronaldo akan bisa membantu mengembalikan kejayaan klub yang dalam beberapa tahun terakhir hampa gelar.
Keinginan MU dan Ronaldo untuk bersatu kembali ditentang eks chairman Sunderland Niall Quinn. Dia menyarankan MU dan Ronaldo berpikir dua kali sebelum kembali "rujuk".
Pasalnya sejarah membuktikan jarang ada pemain yang bisa mengulangi kesuksesan di periode pertama saat kembali ke klub yang membesarkan namanya.
"Ada risiko. Orang komersial akan menyukainya tapi saya berpikir mengenai kelanggengan kariernya - bertahan di level teratas selama mungkin - akan lebih baik bertahan di Madrid," ucap Quinn kepada Sky Sports.
"Jika dia kembali ke MU, dia menempatkan segalanya dalam bahaya. Statistik akan memberitahu Anda, melakukannya untuk kedua kalinya di sebuah klub sulit," tegas Quinn.
(by Mohamad Furqoni Aziz)
sumber : http://bola.liputan6.com/read/2376227/ronaldo-disarankan-jangan-pulang-ke-mu
0 Komentar